Resep Membuat Serombotan Khas Bali

Resep Serombotan Khas Bali - Serombotan merupakan masakan khas yang berasal dari sayur-sayuran, bila ditempat lain masakan ini biasanya mirip dengan yang namanya urap. Yang menjadikan masakan ini berbeda dengan yang lain adalah dari sausnya dan juga kelapa yang dibakar. Segala macam sayuran bisa anda gunakan untuk membuat masakan ini. Masakan ini memang sudah tak asing lagi bagi masyarakat Bali. Masakan tradisional ini memang menjadi makanan khas yang berasal dari Pulau Dewata Bali. Masakan ini memang campuran dari berbagai sayur-mayur seperti kacang panjang, kecambah, bayam, buncis, terong bulat dan juga kangkung. Di Bali masyarakatnya sering menamakan serombotan dengan nama pecel lelenya Bali. Masakan ini sudah menjadi masakan yang sangat digemari oleh para turis maupun para pecinta kuliner yang ada di Bali. Untuk cara pembuatan masakan ini tergolong relatif mudah, mulai dari bahan dan juga bumbunya mudah untuk kita dapatkan serta pengolahannya pun juga cukup mudah bagi kita.

Dalam serombotan, bumbu yang digunakan ada tiga jenis. Yang pertama, sambal dari kelapa parut. Sebelum kelapa diparut, kelapa yang sudah tua dibakar diatas api yang kecil. Kemudian dicampur dengan bawang putih, cabai, garam, terasi, dan sedikit gula Bali yang telah dihaluskan. Kedua, bumbu kacang, yang merupakan campuran kacang tanah yang sudah ditumbuk halus, bawang putih, cabai, garam, terasi dan gula Bali. Lalu digoreng dengan sedikit minyak supaya bumbunya bisa matang dan tahan lama. Ketiga, bumbu uyah sere lemo yang berbahan cabai, garam, terasi, dan perasan buah jeruk purut. Jenis sambal ini untuk mereka yang suka dengan rasa pedas.
Serombotan Khas Bali
Serombotan Khas Bali
Berikut ini resep untuk membuat serombotan khas Bali dengan bahan dan bumbu yang mudah anda dapatkan. Diantaranya yaitu:

Bahannya:

  • Siapkan kacang panjang, kemudian potong sepanjang kira-kira 3cm.
  • Sayur bayam.
  • Sayur kangkung.
  • 2 buah pare, irislah tipis.
  • 100 gr toge.
  • Kacang merah satu genggam saja.
  • Dan satu genggam kacang kedelai.

Untuk membuat bahan sambalnya:

  • Parutlah kelapa secukupnya.
  • 15 buah cabe rawit.
  • Tambahkan garam sesuai dengan selera anda.
  • Gula merah secukupnya.
  • 1 sendok teh terasi bakar.
  • 1 sendok teh air jeruk limau.
  • 3cm kencur.
  • 2 sendok makan kacang tanah.
  • Dan ½ sendok teh penyedap rasa.

Dibawah ini cara untuk membuat serombotan Bali:

  1. Rebuslah semua sayuran yang sudah anda siapkan hingga matang, kemudian angkatlah dan tiriskan.
  2. Campurkanlah semua bahan sambal kemudian tumbuklah hingga semua bahan itu halus.
  3. Panaskan minyak terlebih dahulu lalu gorenglah sambal dan tambahkanlah dengan sedikit air.
  4. Aduklah hingga semuanya bisa tercampur secara merata dan masaklah hingga matang mengental.
  5. Kemudian anda bisa menata sayuran yang sudah anda rebus tadi diatas piring dan siramlah dengan sambal pada bagian atasnya.
  6. Serombotan Bali sudah siap untuk anda sajikan.

Baca Juga : Resep Membuat Kue Geplak Khas Bantul
Ada baiknya anda menyajikan masakan khas Bali yang lezat dan juga gurih ini dengan tambahan rasa yang pedas. Sudah pasti dengan rasa yang pedas akan menambah selera makan anda.

Komentar